Parenting dan Kelas Orang Tua KB-TK Hj Isriati 1 Bersama Kelompok Abdul Salam

Setiap orang tua wajib mengasuh dan mengasihi anaknya. Seorang anak memang perlu bimbingan dan arahan dari setiap orang tua mulai dari dalam kandungan hingga dewasa. Parenting atau pola asuh orang tua terhadap anak meliputi memenuhi kebutuhan fisik yaitu makanan dan minuman, dan juga memenuhi kebutuhan psikologi yakni kasih sayang, rasa aman, serta bersosialisasi dengan masyarakat…

Tabligh Akbar Bersam KH Anwar Zahid dalam Rangka Milad YPKPI Masjid Raya Baiturrahman Semarang ke 48

Ulama populer asal Bojonegoro, Jawa Timur, KH Anwar Zahid meriahkan Milad Masjid Raya Baiturrahman Semarang ke-48 yang pada Selasa, 10 Januari 2023. Acara ini berlangsung setelah sholat dhuhur berjamaah. Ketua Takmir Masjid Raya Baiturrahman Semarang KH Multazam Ahmad mengatakan kehadiran KH Anwar Zahid sebagai rangkaian dari Milad Masjid Raya Baiturrahman yang ke-48. Beliau menghimbau kepada…

Pengembangan Profesi Guru KB-TK Hj Isriati Baiturrahman 1

Dalam upaya pembangunan pendidikan nasional, sangat diperlukan guru (pendidik) dalam standard mutu kompetensi dan profesionalisme yang terjamin. Untuk mencapai jumlah guru profesional yang dapat menggerakan dinamika kemajuan pendidikan nasional diperlukan suatu proses pembinaan berkesinambungan, tepat sasaran dan efektif. Proses menuju guru profesional ini perlu didukung oleh semua unsur yang terkait dengan guru. Unsur–unsur tersebut dapat…

Bakti Sosial dan Ziarah ke Makam Ibu Hj Isriati

KB-TK Hj Isriati Baiturrahman 1 kembali menyelenggarakan kegiatan gabungan yakni kegiatan Bakti Sosial di Panti Asuhan Cacat Ganda Al-Rifda serta berziarah ke makam Ibu Hj Isriati. Panti Asuhan ini terletak di Jl Tlogomulyo, Pedurungan Tengah, Semarang. Kegiatan Bakti Sosial dilaksanakan pada hari Sabtu, 22 Desember 2022. Satu minggu sebelum kegiatan berlangsung, Anak-anak diajak untuk melakukan…

Milad ke 48 YPKPI Masjid Raya Baiturrahman Jawa Tengah

Sabtu, 17 Desember  2022, YPKPI Masjid Raya Baiturrahman Jawa Tengah memasuki usia ke 48 tahun. Perayaan milad dibuka oleh Bapak KH Ahmad Darodji dengan khidmat. Usia 48 tahum bukanlah usia yang sedikit untuk sebuah Yayasan di bidang pendidikan dalam menorehkan berbagai lembaga untuk memajukan prestasi, baik akademik maupun non akademik dilevel provinsi, nasional bahkan sampai…

Memperingati Hari Guru Nasional 2022

Hari guru nasional diperingati pada tanggal 25 November 2022 yang bertepatan pada hari Jumat. Peringatan Hari guru nasional bertujuan untuk memperingati peran serta jasa para guru di Indonesia serta sebagai momen untuk menyampaikan rasa terima kasih atas perjuangan guru dalam mengajar dan membimbing anak didiknya. Guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing,…

Naik Bis Si denok dan Si Kenang

Belajar dianggap sesuatu yang membosankan bagi sebagian besar anak-anak. Belajar di kelas, dengan aktifitas yang selalu sama, monoton dari jam ke jam, dari hari ke hari menjadikan belajar tidak menarik lagi bagi anak. Antusiasme dalam mengikuti pembelajaran juga berkurang, siswa cenderung pasif , dan tidak ada kreatifitas maupun inovasi-inovasi yang muncul. Berbagai metode pembelajaran bermunculan…

Kostum Sapiku yang Lucu

Anak usia dini tak lepas dari yang namanya bermain dan belajar. Oleh karena itu kami KB-TK Hj Isriati Baiturrahman 1 membuat kegiatan semenarik mungkin sehingga anak-anak senang dan tidak merasa bosan atau jenuh. Kegiatan pada hari ini bertemakan tentang mengenal macam-macam binatang darat salah satunya adalah sapi. pada dasarnya binatang sapi identik dengan warna hitam…

Berkunjung ke Kantor Pos Semarang

Outing Class adalah Kegiatan belajar mengajar yang diadakan di luar kelas yang tidak dilakukan di dalam kelas pada umumnya, Outing Class ini merupakan media yang paling efektif dan efisien dalam menyampaikan pembelajaran yang bukan didasarkan dari teori saja tapi juga pembuktian di lapangan secara langsung. Dengan demikian anak-anak dapat memahami materi dengan lebih mudah melalui …